Main Article Content

Abstract

Abstrak : Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui sistem pengendalian internpersetujuan kredit dalam memperkecil resiko piutang tak tertagih pada PT.Nusa Surya Ciptadana cabang Martapura selama ini. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan metode wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengendalian intern persetujuan kredit pada PT.Nusa Surya Ciptadana cabang Martapura masih belum sesuai dengan prinsip akuntansi berterima umum. Yang berdampak buruk terhadap piutang tak tertagih. Untuk itu penulis menyarankan sistem pengendalian intern persetujuan kredit yang sesuai dengan prinsip akuntansi berterima umum agar dapat memperkecil resiko piutang tak tertagih pada perusahaan.

 

Kata Kunci : Sistem Pengendalian Intern Persetujuan Kredit, Piutang Tak Tertagih

Article Details