Main Article Content

Abstract

Abstrak :Tania Jannah, Pengaruh pekerja secara mental, gaji, kesempatan promosi, kondisi kerja dan kesesuaian pribadi pekerja terhadap kinerja pegawai kantor pelayanan pajak muarateweh, Pembimbing Utama: Risadiro Cahyono Pembimbing Pembantu: Asruni


Penelitian ini bertujuan untuk menguji Analisa yang mempengaruhi kinerja pegawai kantor pelayanan pajak muara teweh. Permasalahan umum dalam penelitian ini adalah dimana kurangnya Pengaruh mental, gaji, kesempatan promosi, kondisi kerja dan kesesuaian pribadi pekerja terhadap Kinerja Pegawai Pada kantor pelayanan pajak muara teweh, dimana kinerja pegawai menurun sehingga peneliti perlu mengetahui pengaruh variabel mana yang mempengaruhi kinerja pegawai pada kantor pelayanan pajak muara teweh


Populasi dalam penelitian ini ialah 50 Pegawai Pada kantor pelayanan pajak muara teweh, data diambil dari kuesioner yang dibagikan kepada responden. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel bebas (Independent) mental, gaji, kesempatan promosi, kondisi kerja dan kesesuaian pribadi pekerja sedangkan variabel terikatnya (dependent) adalah Kinerja Pegawai. Data dianalisis dengan menggunakan SPSS Versi 25.


Hasil penelitian menunjukkan bahwa Secara Simultan mental, gaji, kesempatan promosi, kondisi kerja dan kesesuaian pribadi pekerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai kantor pelayanan pajakmuara teweh. secara parsial mental, gaji, kesempatan promosi, kondisi kerja dan kesesuaian pribadi pekerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pada kantor pelayanan pajak muara teweh.


 


Kata Kunci : mental, gaji, kesempatan promosi, kondisi kerja kesesuaian pribadi pekerja, kinerja pegawai

Article Details